Amuntai – Dalam rangka HUT Ke 78 TNI Tahun 2023, Kodim 1001/HSU-Balangan melaksanakan Bhakti Sosial dengan pemberian Paket bingkisan sembako sebanyak 80 paket kepada Warga, bertempat di Aula Kodim 1001/HSU-Balangan Jl.Basuki Rahmat No.12 Kel.Murung Sari Kec.Amuntai Tengah Kab.Hulu Sungai Utara, Kamis (05/10/2023).
Bhakti Sosial kali ini dalam bentuk pemberian paket bantuan sembako. Penyerahan bantuan ini diberikan Dandim 1001/HSU-Balangan Letkol Inf Dhuwi Hendradjaja, S.Sos, M.I.Pol. yang diwakilkan oleh Pasi Ops Kodim 1001/HSU-Balangan Kapten Arm Supiandi kepada 80 masyarakat
Kegiatan Bhakti sosial ini bertujuan menyemarakkan HUT TNI ke 78 sebagai rasa bersyukur dan juga untuk membantu dalam meringankan beban masyarakat.
Dalam sambutannya, Dandim 1001/HSU-Balangan Letkol Inf Dhuwi Hendradjaja, S.Sos, M.I.Pol. melalui Pasi Ops Kodim 1001/HSU-Balangan Kapten Arm Supiandi menjelaskan bahwa dalam rangka HUT TNI ke-78 ini, seluruh jajaran Kodim 1001/HSU-Balangan akan terus berupaya menjadi garda terdepan di tengah-tengah masyarakat dalam memberikan pelayanan terbaik, sesuai tema HUT TNI ke-78 " TNI Patriot NKRI " Pengawal Demokrasi Untuk Indonesia Maju.
”Dalam rangka HUT TNI ke-78 ini kita hadir langsung ditengah masyarakat untuk memberikan bantuan sembako yang sangat dibutuhkan masyarakat terdampak pandemi. Selain itu, kegiatan ini merupakan bentuk syukur bahwa TNI telah bersama rakyat Indonesia selama ini dalam mengisi zaman kemerdekaan". Ujarnya (pendim1001)
Baca juga:
Presiden Jokowi Jenguk Buya Syafii di Sleman
|